fbpx

Template Toko Online Indonesia Terbaik: Cocok Untuk Pemula

|

294 Dilihat

Apakah Anda ingin membuat toko online dengan WordPress? Jika Ya, daftartemplate toko online WordPresss Indonesia ini bisa jadi pertimbangan untuk melengkapi kebutuhan toko Anda.

Sebenarnya banyak sekalitemplate toko online WordPress gratis yang bisa Anda gunakan, tetapi dengan menggunakantemplate premium Anda akan mendapatkan tampilan yang lebih menarik dan fitur lebih banyak.

Daftartemplate yang saya tampilkan merupakantemplate yang menggunakan plugin WooCommerce sebagai basisnya. WooCommerce sendiri merupakan plugin toko online gratis yang dikembangkan oleh pengembang WordPress itu sendiri.

Jika Anda belum memiliki toko online WooCommerce, silakan ikuti tutorial langkah-langkah membuat toko online dengan WooCommerce.

Tanpa berlama-lama lagi, Yuk lihat daftar template toko online WordPress WooCommerce berikut.

Apa itu WooCommerce?

Install plugin WooCommerce
Website resmi WooCommerce

WooCommerce adalah plugin toko online paling populer yang membantu Anda membuat toko online menggunakan WordPress. Plugin ini bisa Anda install dan gunakan secara gratis langsung dari halaman admin.

Kelebihan toko online WooCommerce:

  • Mendukung berbagai macam jenis produk, dengan WooCommerce Anda dapat berjualan produk fisik, produk digital, jasa hingga produk affiliate.
  • Fitur manajemen pesanan, semua data pesanan tersimpan rapi di database sistem.
  • Fitur kode kupon, Anda dapat menawarkan potongan harga dengan memberikan kode kupon.
  • Mendukung berbagai macam metode pembayaran seperti transfer bank, COD, PayPal dan payment gateways.
  • Mendukung banyak metode pengiriman seperti free ongkir, flat ongkir, local pickup, kurir Indonesia

Kenapa Menggunakan Template Toko Online Indonesia?

  • Desain menarik, tersedia opsi untuk mengedit desain toko
  • Diciptakan khusus untuk market lokal
  • Harga yang lebih murah dibandingkan template dari luar negeri
  • Dukungan produk dan cara penggunaan bahasa Indonesia

Selain harus mendukung semua fitur WooCommerce, template toko online yang Anda gunakan juga harus memiliki tampilan yang sesuai dengan kebutuhan brand Anda.

DaftarTemplate Toko Online Indonesia

Berikut daftar template toko online WordPress Indonesia yang bisa Anda gunakan.

1. CepatLakoo Theme

CepatLakoo

Harga Rp 399.000

CepatLakoo merupakan template toko online yang dibuat khusus untuk memudahkan pedagang untuk membuat toko online menjadi lebih mudah. Dilengkapi dengan fitur Sales booster yang akan menampilkan penjualan terbaru dari toko.

Fitur unggulan

  • Halaman Checkout Sederhana
  • Tombol beli via WhatsApp
  • Notifikasi penjualan terbaru
  • Support Elementor
  • Follow pesanan
  • Fitur Countdown Timer di halaman produk

2. LarisManis Theme

LarisManis

Harga Rp 399.000

LarisManis merupakan template toko online yang menyediakan banyak pilihan plugin tambahan untuk melengkapi kebutuhan bisnis Anda seperti harga reseller, WhatsApp form, harga grosir dll. Tema toko online ini juga menyediakan banyak pilihan library Elementor yang cocok bagi Anda yang ingin berjualan dengan landing page.

Fitur unggulan

  • Support Elementor
  • Custom Widget Elementor
  • Mudah dikustomisasi
  • Tersedia pilihan template Elementor
  • Termasuk plugin ongkos kirim IndoOngkir

3. Saudagar WP Theme

LarisManis

Harga Rp 340.000

SaudagarWP merupakan template toko online yang memberikan tampilan simple sehingga mudah digunakan, tersedia juga fitur-fitur tambahan untuk menarik perhatian pelanggan seperti pop up penjualan terbaru, intergrasi dengan WhatsApp dan halaman checkout yang sederhana.

SaudagarWP memberikan Anda banyak pilihan desain yang sesuai dengan bisnis atau produk yang Anda jual.

Fitur unggulan

  • Proses instalasi mudah
  • Halaman Checkout Sederhana
  • WhatsApp Rotator
  • Checkout Via WhatsApp
  • Follow up pesanan
  • Mudah dikustomisasi
  • Support Elementor
  • Halaman home dapat diedit sesuai kebutuhan
  • Banyak pilihan desain template siap pakai

Kesimpulan

Memilihtemplate toko online merupakan tantangan tersendiri pagi para pemilik toko online. Selain desain yang menarik, fitur yang lengkap merupakan hal yang harus jadi pertimbangan.

Sebelum memutuskan untuk membeli, silakan cek demo masing-masing template yang ingin digunakan. Pastikan Anda membeli di website resmi untuk mendapatkan support terbaik.

Demikian artikel tentang daftar template toko online Indonesia. Jika Anda memiliki daftar lain atau pertanyaan yang terkait tentang tutorial ini, silakan tuliskan pesan di kolom komentar.



Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Artikel Menarik Lainnya